Saturday, February 04, 2012

Amanah Bertambah, Pertanda Harus Lebih Profesional


Siang ini, aku menghadiri LPJ dan suksesi KM3 ITB. Aku yang menjadi kandidat tunggal terpaksa harus menyampaikan sambutan gambaran proker dan mimpi KM3. Pasca itu, dengan hanya ‘salaman’ dengan ketua KM3 lama, aku diangkat menjadi ketua KM3 baru. Serasa nggak banget deh tapi apa daya. Bukan penghargaan dan sanjungan yang aku inginkan tapi hanya ridho-Nya.

Saat ini lengkap sudah organisasi yang kusinggahi. Blok depan sudah, blok tengah sudah, blok belakang juga sudah. Justru sekarang adalah masa keemasan saya seharusnya. Disamping saya masih menjabat sebagai ketua Majalah Ganesha ITB (merangkap KS-SEP), sejak tadi siang saya diangkat pula menjadi ketua KM3 ITB. Intinya menjadi motor di dua organisasi ini.

Bukan karena kecil besarnya organisasi, namun seberapa maksimalkah kita dalam menjalankan amanah yang dibebankan ke kita. Apakah kita menjadi ketua yang professional ato sekedar jual nama. Harapannya di dua ranah yang berbeda ini saya bisa lebih professional dan telaten. Aku anggap MG sebagai perusahaan oleh karenanya ia sebagai sumber mata pencaharian. Sedangkan KM3 sebagai organisasi oleh karenanya orientasinya bukan materi namun pahala yang maksimal dari Allah.

Kesibukan saat ini, rasakanlah dengan penuh kesenangan. Ingatlah bahwa Allah akan membatu menyelesaikan segala urusanmu. Tetap semangat masbro !

0 komentar: